29 Mei 2009

GEMPA BIKIN GEMPAR!!!

Suasana pagi menjelang siang di kota Ambon tiba2 gempar diguncang gempa berkekuatan 6,1 SR. Pegawai di kantor Gubernur Prop.Maluku sampai berhamburan keluar gedung, sementara pegawai di Stasiun Geofisika Karang Panjang Ambon malah berkerumun ke dalam ruangan OBS dan DATIN yang menjadi pusat analisa dan informasi gempa.

meski repot tapi asik juga meladeni telpon dari berbagai kalangan yang ingin peroleh informasi sedetail mungkin tentang gempa yang berpusat di 40 Km Barat daya Ambon (3.38 LS - 127.78 BT) dengan kedalaman 10 Km tersebut.
meski dirasakan di Ambon dan sekitarnya (III - IV MMI) dan Namlea (II - III MMI) namun masyarakat boleh berlega hati karena gempa tersebut tidak berpotensi Tsunami.


4 Tanggapan:

Joddie mengatakan...

Wah untung nggak ada tsunami ya... thank u buat infonya..

Nen's; mengatakan...

iya.. maluku emang salah satu daerah rawan gempa.
semoga aja tsunami ga pernah terjadi lagi disini ato di manapun...

Febri mengatakan...

Wah! Tanggal berapa itu? Hampir sama dengan gempa jogja. Wew. Aku kan orang jogja. Hehehe! Mas, ayo tukar link! Kamu pasang infokomputer.mediaqu.com di blogmu lalu aku pasang link blogmu di blogku juga. Gimana?

Nen's; mengatakan...

tanggalnya sama dengan tanggal posting (29 Mei 2009) tepatnya jam 09:58:36 WIT.
btw nen bukan mas2 lho!!! hehe..
udah tak pasang tuh link-nya :-)

Posting Komentar

 

blogger templates